November 12, 2021

Maksimalkan Marketing, Nabung Qurban Siap Naikkan Target

PT. Nabung Qurban Nusantara (NQN) terus menerapkan stategi dalam penjualan. Diketahui bahwa Nabung Qurban saat ini sedang gencar-gencarnya merekrut banyak freelancer marketing untuk mendongkrak target penjualan sapi kurban di tahun mendatang. Hal ini diungkapkan oleh Fery, selaku Direktur PT. NQN. Pada Senin, 8 November 2021 kemarin, NQ melakukan pelatihan dan pembekalan kepada sekitar 10 freelancer marketing yang baru saja bergabung.

Dalam pembekalan tersebut, para marketing tersebut mendapatkan beberapa materi pelatihan diantaranya Public Speaking, Digital Marketing, maupun Hypo Selling secara gratis di kantor PT. NQN yang berlokasi di Cengkareng, Jakarta Barat. Dalam pelatihan dan pembekalan tersebut para marketer diharapkan akan mampu melihat peluang, menjalin komunikasi dengan calon konsumen, serta mampu untuk terus mengembangkan diri dalam hal penjualan produk.

marketing (2)

marketing (1)

Fery menjelaskan bahwa salah satu strategi penerapan pelatihan pada marketer NQ ini adalah untuk membuat para marketer menjadi seorang entrepreneur yang handal dan mumpuni. Sehingga ia dapat mewujudkan mimpi-mimpinya dalam meraih kesuksesan melalui jalur Nabung Qurban.

“Tujuan kami adalah untuk menciptakan entrepreneur handal dan kuat” jelas Fery.

Selain itu, Fery melanjutkan, melalui pembekalan inilah nantinya seorang marketer akan mampu menjual produk dengan baik, sehingga akan mendapatkan keuntungan di situ. Oleh karenanya, Fery sangat yakin jika marketer yang mengikuti pelatihan dan pembekalan dengan baik di Nabung Qurban dan mampu menerapkan ilmu yang telah diterima, dalam waktu dekat akan mampu mewujudkan impiannya dalam membeli rumah maupun kendaraan.

Baca Juga : Beri Kemudahan Menabung Qurban, NQ Kerjasama Dengan Koperasi Sinergi Bangun Bangsa

Dengan pembekalan itu pula, lanjut Fery, akan merubah seorang marketer dalam hal mindset, kepribadian, maupun strategi dalam penjualan. Karena di sini mereka diberikan materi-materi yang sangat menunjang dalam hal penjualan sebuah produk.

“Produk kami cukup variatif, sehingga marketer sangat diuntungkan untuk dapat terus menjual sesuai dengan hobi maupun keinginannya” terang Fery.

read more
Oktober 10, 2021

Beri Kemudahan Menabung Qurban, NQ Kerjasama Dengan Koperasi Sinergi Bangun Bangsa

PT. Nabung Qurban Nusantara (NQN) terus mengembangkan bisnisnya dengan menjalin kerjasama dengan berbagai pihak. Setelah bulan September 2021 lalu meneken MoU dengan PT. Agro Bali Ceria kini Nabung Qurban juga menjalin kerjasama dengan Koperasi Sinergi Bangun Bangsa (SBB) yang berada di Jakarta.

Diketahui Koperasi SBB kini sudah memiliki ribuan anggota yang tersebar di wilayah Jakarta dan sekitarnya. OIeh karena itu, langkah strategis Nabung Qurban sangat tepat dengan menjalin ikatan yang lebih erat. MoU tersebut diteken antara pihak Nabung Qurban dan Koperasi Sinergi Bangun Bangsa pada 4 Oktober 2021 di Ancol, Jakarta.

Sementara itu, Fery, selaku Direktur Nabung Qurban menjelaskan bahwa tujuan dari kerjasama ini antara lain untuk memberikan kemudahan bagi anggota koperasi tersebut dalam merencanakan kurban saat perayaan Idul Adha. Selain itu, lanjut Fery, hal yang paling diuntungkan yaitu adanya harga khusus untuk para anggota tersebut, bahkan dapat hemat hingga Rp. 3 jutaan.

“Harga sapi untuk para anggota koperasi adalah harga spesial dan ini akan lebih murah dari harga pasaran sampai dengan 3 juta lebih” Ungkap Fery.

Lebi lanjut Fery mengatakan bahwa dengan jalinan kerjasama ini, pihaknya telah menyediakan pelatihan Public Speaking, Digital Marketing, Hypo Selling secara gratis yang nantinya akan diampu oleh Coach Limpad. Dengan adanya pelatihan gratis ini, maka diharapkan akan menjadi kesempatan terbaik bagi anggota Koperasi SBB untuk lebih melatih, mengembangkan, serta mendapatkan peluang dari bisnis hewan kurban tersebut.

“Jadi para anggota Koperasi SBB akan lebih diuntungkan dari sisi harga dan bisnisnya” Terang Fery.

Fery melanjutkan bahwa ada sekitar 15.000-an anggota yang tergabung dalam koperasi tersebut yang akan mendapatkan kesempatan yang sama dari sisi harga sapi maupun pengetahuan bisnis dari coach ternama. Fery menjelaskan bahwa ini merupakan kesempatan yang sangat baik bagi para anggota untuk dapat meraih pengetahuan baru dari sisi marketing, sehingga ini akan berpeluang untuk mendapatkan passif income.

Terakhir, Fery melanjutkan bahwa jalinan MoU ini diharapkan dapat memberikan jalan keluar terbaik untuk para anggota koperasi SBB atas kepastian harga sapi saat hari raya serta untuk membuka wawasan baru dalam pengembangan bisnis dari produk hewan kurban.

read more
Oktober 10, 2021

Jaga Kepastian Stok Sapi Qurban, Nabung Qurban Gandeng PT. ABC

Ketersediaan hewan qurban, khususnya sapi akan menjadi kunci dalam penyediaan hewan tersebut. Rasanya sudah mejadi rahasia umum bahwa hewan kurban akan melejit harganya saat memasuki hari raya Idul Adha. Maka dari itu harus ada inisatif visioner yang mampu menyediakan sapi dengan stok yang tersedia, sehingga tidak terdapat lonjakan harga yang berarti untuk para pekurban.

Melihat pertimbangan itu, PT. Nabung Qurban Nusantara (NQN) yang membawahi brand Nabung Qurban menjalin kerjasama (MoU) dengan PT. Agro Bali Ceria (PT. ABC) dari Provinsi Bali. MoU yang diteken bulan September 2021 oleh masing-masing pihak tersebut bertujuan untuk menunjang ketersediaan hewan kurban Sapi jenis ras Bali untuk para pekurban yang berada di wilayah DKI Jakarta dan Sekitarnya.

Direktur Nabung Qurban, Fery, menjelaskan bahwa untuk mewujudkan ketersediaan stok sapi yang bagus dan baik, pihaknya menggandeng PT. ABC yang notabene sudah cukup kompeten dalam penyediaan hewan ras Bali tersebut. Fery lebih lanjut menjelaskan bahwa dengan ketersediaan stok hewan sapi tersebut, maka ada kepastian dari para pequrban mengenai sapi dan akan lebih memastikan harga yang sesuai.

“Tujuan kami adalah untuk memastikan ketersediaan stok sapi dari Bali, maka dari itu kami menggandeng PT. ABC tersebut.” Ungkap Fery.

Fery menjelaskan bahwa dengan ditekennya kerjasama tersebut maka Nabung Qurban dengan PT. ABC akan melebur menjadi satu dengan nama badan usaha Bali Agro Farm yang bertujuan agar lebih mudah dalam aspek legalitasnya. Dengan demikian maka akan lebih terjalin lebih erat dalam sisi bisnisnya.

“Nantinya kami akan melebur menjadi satu, agar lebih mudah dari sisi legalitasnya” Kata Fery.

Lebih lanjut, hasil kerjasama tersebut diharapkan dapat bermanfaat oleh jamaah dan member Nabung Qurban karena sistem yang akan dibangun adalah manajerial sapi, pakan, maupun kandangnya.

“Kepastian hewan kurban pada sisi manajerial dengan baik, jadi Nabung Qurban sudah mengikat suplier sapi untuk ketersediaan stok.” Ujar Fery.

Lebih lanjut Fery mengatakan bahwa pihaknya memilih PT. ABC karena sudah diketahui record dan kenal baik dengannya. Sehingga nantinya kerjasama ini akan lebih mudah.

Pihak Nabung Qurban menargetkan sekitar 1.000 ekor sapi ras Bali yang akan disediakan untuk para pekurban di tahun 2022 mendatang dari kerjasama ini.

“Harapannya ada kepastian stok dan harga yang jauh lebih stabil sehingga jamaah sangat diuntungkan” Pungkasnya.

 

read more
partners
partners
partners
partners
partners
partners
partners
partners
× CHAT WA DI SINI